Desainrumah123.com │ Memiliki rumah dengan ruang-ruang dan kamar-kamar  yang banyak dan cukup luas adalah impian dari sebagian besar orang yang memiliki jumlah keluarga  yang banyak. Dengan ruang dan kamar yang banyak tentu saja akan membuat keluarga dengan jumlah besar tetap merasa nyaman tinggal dalam satu rumah.

Rumah dengan lebih dari 3 atau 4 kamar tidur memang cocok untuk keluarga besar. Karena semakin mahalnya lahan dan terbatasnya luas tanah yang ada, tidak banyak orang yang mampu membangun rumah 1 lantai yang luas. Jika Anda menginginkan rumah yang luas dengan tanah yang minimalis, anda bisa mencoba merancang rumah 3 lantai minimalis.

Rumah minimalis adalah rumah yang simpel dan tidak terlalu banyak ornamen-ornamen. Rumah berkonsep minimalis dengan 3 lantai cukup efektif untuk dibangun di kota besar karena harga tanah yang sudah sangat mahal dan lahan yang sempit. Meskipun tidak banyak ornamen atau hiasan, rumah minimalis 3 lantai mampu memikat mata yang melihat jika didesain dengan benar.

Rumah 3 lantai minimalis memerlukan struktur yang sangat kuat dan kokoh untuk menopang bangunan 3 lantai, sehingga sebaiknya konsultasikan dengan ahlinya. Untuk bentuk atap, ada beberapa model yang bisa digunakan seperti rumah minimalis dengan atap limas, atap pelana, atap miring, dan lainnya. Desain bentuk atap miring adalah yang paling sering digunakan dan banyak dijumpai di rumah minimalis di kota-kota besar.

Rumah dengan 3 lantai memang terlihat mewah. Namun tentu saja setiap model rumah memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Untuk kelebihannya, rumah dengan 3 lantai membuat Anda memiliki ruang dan kamar yang lebih banyak dan lebih luas untuk keluarga anda denga area tanah yang lebih kecil dan sempit. Sedangkan kekurangan utama dari rumah berlantai 3 adalah penggunaan tangga yang tentu menguras tenaga ketika akan berpindah dari lantai yang satu ke lantai yang lain.

Berikut adalah 30 contoh desain rumah kecil 3 lantai minimalis yang bisa Anda jadikan inspirasi :

 

Semoga bermanfaat !

 

Desainrumah123.com

Pin It on Pinterest

Share This
× Chat Via WhatsApp